TMMD 95 Memberi Dampak Besar terhadap Kemajuan Bojonegoro

-
21 Oct 2015
21 seen

bojonegorokab.go.id - Pelaksanaan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 95 di desa Bakung, kecamatan Kanor, kabupaten Bojonegoro memberi dampak yang cukup besar terhadap kemajuan Bojonegoro. Demikian diungkapkan Kusnadaka Tjatur, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Bojonegoro dihadapan sejumlah wartawan (21/10) di aula gedung Kominfo Bojonegoro.

Ia mencontohkan, setidaknya terdapat dua hal yang menjadi nilai lebih atas pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 95 di Bojonegoro, yakni sebagai stimulan untuk pembangunan berkelanjutan dan efisiensi anggaran desa untuk pembangunan sarana dan prasaran serta pendidikan warga.

“Selain itu, juga memberi manfaat informatif, dimana pengetahuan warga desa menjadi bertambah," tambahnya.

Dalam hal ini, pihak Kodim 0813 Bojonegoro memilih wilayah Kecamatan Kanor, tepatnya di Desa Bakung sebagai pusat pelaksanaan TMMD ke 95 pada tahun 2015 ini.

Menurut Komandan Kodim 0813, Letnan Kolonel Kav Donova Pri Pamungkas, dalam paparan umumnya, TMMD merupakan operasi bakti TNI untuk membantu program Pemerintah Kabupaten dalam percepatan pembangunan di daerah.

“Kalau kita lihat, ada kegiatan fisik yang benar-benar dapat dirasakan manfaatnya, mulai dari bedah rumah, pembangunan jalan, renovasi mushola, hingga pelatihan ketrampilan kerja,” jelas Kusnandaka.

Rencananya, secara khusus tim dari Dinas Kominfo Bojonegoro juga bakal melakukan kunjungan dengan membawa rombongan pelaku informasi di Bojonegoro ke wilayah sasaran TMMD di Desa Bakung besuk Kamis (22/10). (mon/kom)