Sebanyak 60 Peserta Pingsan saat mengikuti Upacara Hardiknas

Admin
03 May 2016
53 seen

bojonegorokab.go.id - Sedikitnya ada 60 peserta upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)  jatuh pingsan.  Mereka rata - rata peserta upacara dari anak sekolah.

"Kebanyakan dari mereka belum sarapan, sehingga tubuhnya tidak mampu menahan sengatan sinar matahari secara langsung,"  ungkap Abdul Hernowo salah seorang petugas medis di upacara Hardiknas, Senin (02/05).

Seperti diketahui, Dinas Kesehatan (Dinkes) Bojonegoro bekerjasama dengan PMI Cabang Bojonegoro  menyediakan posko kesehatan di area alun - alun untuk  memberikan pelayanan kesehatan bagi para peserta upacara Hardiknas.

Beberapa tim tersebar di setiap sudut barisan untuk memantau kondisi para peserta. "Namun kami selalu mengingatkan kepada teman yang ada di samping barisan untuk tidak menahan ketika temannya akan jatuh pingsan, karena ketika mereka bisa langsung jatuh ketanah maka aliran darah akan meningkat sehingga bisa cepat sadar," katanya.

Dijelaskan, kebanyakan dari peserta yang pusing di karenakan fisiknya yang lemah dan kurang adanya persiapan.

"Sehingga untuk para peserta saat akan mengikuti upacara atau beraktifitas di luar di wajibkan untuk sarapan dulu. Juga menjaga kondisi tubuhnya agar tetap fit dalam mengukuti kegiatan. Karena semangat yang kuat timbul dari jiwa yang sehat," pungkasnya. (Rik/Kominfo)