Menteri Koperasi dan UKM Kunjungi Bojonegoro

Admin
16 Jul 2016
10 seen

bojonegorokab.go.id - Kabupaten Bojonegoro kembali menjadi salah satu tentative kunjungan Menteri RI. Kali ini giliran Anak Agung Ngurah Puspayoga, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Republik Indonesia. 

Kunjungan Kerja Menteri Koperasi ini bertujuan  untuk menggerakkan minat para pelaku usaha untuk terus mengembangkan usahanya. Dan mencari terobosan baru untuk menghasilkan jenis usaha yang memiliki daya saing. 


Kunjungan Menteri Koperasi dan UKM  di Bojonegoro ini  diantaranya mengunjungi  pabrik mitra produksi sigarrete (MPS) Kalianyar Kapas dan koperasi Kareb Jln Basuki Rahmad. 

Kedatangan Menteri Koperasi dan UKM disambut oleh Wakil Bupati Setyo Hartono, Kapolres dan Dandim 0813 Bojonegoro.

Menteri dan rombongan tiba di lokasi sekitar pukul 12.30, lalu makan siang dan dilanjut dengan kunjungan ke pabrik rokok yang ada di lokasi tersebut. 

Anak Agung menyapa langsung para pegawai yang sedang menyelesaikan pekerjaannya. Dan melihat seluruh prosesnya mulai gunting, giling dan packing.

"Selamat bekerja ibu-ibu," sapa hangat Anak Agung Menteri Koperasi dan UKM. 

Usai menyapa pekerja, kunjungan dilanjutkan ke Koperasi Kareb yang merupakan satu-satunya koperasi  membawahi lebih dari 55 toko di Bojonegoro. Koperasi ini mensuplay barang ke toko tersebut dengan harga yang tidak terlalu tinggi. Karena koperasi ini mengambil barang langsung dari pabriknya. 

"Ini contoh yang baik untuk beberapa koperasi di Bojonegoro agar bisa mengembangkan usaha seperti ini. 
Untuk menghindari adanya ketidakatabilan harga bagi konsumen," tegas Anak Agung. (Rik/Kominfo)