Kang Yoto : Pilar Penting Transformasi adalah Partai Politik

-
14 Aug 2016
128 dilihat

bojonegorokab.go.id - Menjabat sebagai bupati harus bisa melayani semua pihak, seperti yang dilakukan Bupati Bojonegoro Suyoto Minggu (14/08/2016). Sejak pagi pukul 08.00 WIB menghadiri pengajian Ahad Wage di Masjid At Taqwa. Berselang waktu kemudian Kang Yoto begitu dia akrab disapa, harus menjadi inspektur upacara Hari Pramuka ke - 55 tahun 2016 dibawah guyuran hujan. Kemudian Bupati harus menghadiri acara Musyawarah Cabang (Muscab) salah satu partai politik. Dalam kesempatan itu Bupati Bojonegoro Suyoto, menyampaikan bahwa partai politik sangat penting, suka tidak suka harus ada partai politik. "Bangsa dan negara tidak akan berubah jika tidak ada partai politik. pintunya hanya partai politik," katanya. Menurutnya Di Bojonegoro partai politik masih diminati dan diurus, pengurusnya lengkap dan baik. Bahkan dalam guyonannya Bupati menyampaikan orang partai politik itu bukan orang yang normal. "Mengurus diri maupun keluarga saja susah namun masih mau berjibaku mengurus partainya. Kadang sudah ngurus partai dan mengeluarkan uang namun masih saja dipandang miring dan menjadi tempat untuk dimarahi,dicaci dan didebat. Semua itu harus kita syukuri," ungkap Kang Yoto. Di Bojonegoro tak ada partai mayoritas. Semua kursi di legislatif itu merata di semua partai politik, maksimal hanya 7 kursi. Ditambahkan, pilar penting transformasi adalah partai politik. Seperti jargon bergerak untuk rakyat menjadi jargon semua dan pemerintah menciptakan wong jonegoro yang sehat, mandiri dan produktif. "Kedepan di Bojonegoro tak ada pilihan selain sektor industri,jasa karena lambat laun pertanian akan bergeser dan semakin menipis," imbuhnya. (Git/Kominfo)