bojonegorokab.go.id - Setelah mendapat pembinaan dan sosialisasi terkait kesiapsiagaan bencana, para kepala Desa dan Muspika mengunjungi stan festival open government partnership (OGP) di gedung baru Pemkab Bojonegoro Kamis kemarin (20/10). Festival yang rencananya akan di gelar sebulan penuh ini memang mempunyai daya tarik tersendiri. Karena hampir seluruh jenis layanan tersedia dalam festival ini, mulai dari layanan informasi, layanan ijin, serta partisipasi publik.
Dalam kesempatan ini, Kusnandaka Tjatur P, Kepala Dinas Kominfo Bojonegoro selaku guide yang memandu para kepala Desa mengunjungi setiap stan yang ada. Kepada para Kepala Desa Kusnandaka menjelaskan semuanya, mulai dari sistem informasi Desa, rencana aksi OGP, revolusi data dan papan demokrasi.
Festival ini juga mendapat apresiasi dari Menteri Asman Abnur, yang terkagum melihat kelincahan masyarakat Bojonegoro dalam menggerakkan keterbukaan. Seluruh Kepala Desa ini dengan serius mendengarkan penjelasan, dan bahkan beberapa dari mereka tertarik untuk mengembangkan aplikasi-aplikasi ini di Desanya.
"Ketika study banding tidak memberikan impact apa-apa, maka tiru," ungkap Asman Abnur, Menteri PAN RB Saat Desa lain bisa menciptakan inovasi-inovasi baru untuk mengembangkan Desanya, maka tirulah dan tambahi yang lebih baik lagi. (Rik/Kominfo)
Kenaikan Honor RT/RW