Kang Yoto Leadership Challange Kembali Digelar

Admin
15 Dec 2016
7 seen

bojonegorokab.go.id - Masih ingatkah kita dengan dua pelajar Bojonegoro yang menjadi Bupati wan Wakil Bupati sehari beberapa pekan lalu?.Besuk, tanggal 16 Desember kegiatan serupa akan kembali digelar. Kang Yoto Leadershp Challange (KYLC) sesion kedua dari Bojonegoro wilayah Timur akan berlangsung. 

Besuk Bupati KYLC sesion dua adalah Ilya Musfiah pelajar kelas 2 Madrasah Aliyah Tanwiriyah Kecamatan Baureno dan Wakil Bupati KYLC adalah Hekmah Reski Arini pelajar SMAN 1 Sugihwaras. Hal ini sebagaimana yang ditegaskan oleh Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Bojonegoro, Heru Sugiharto. 

Dijelaskan Kabag Humas sama seperti sesion sebelumnya dikegiatan KYLC kali ini Bupati dan Wakil Bupati akan melakukan tugas sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sehari. Mulai menerima surat-surat dan mendisposisi serta memimpin rapat evaluasi rutin yang digelar di Rumah Dinas Bupati. 

Tak hanya itu mereka juga akan melakukan beberapa kegiatan harian serta memimpin dialog Jumat di Pendopo Malowopati. Tak hanya sekedar memimpin, para peserta KYLC ini diharapkan memahami permasalahan dan isu-isu yang tengah mengemuka di Bojonegoro. Mereka harus berpikir sebagai seorang pemimpin yang akan memecahkan masalah serta mencari solusi pada setiap masalah. 

KYLC ini adalah sebagai bentuk kaderisasi semangat kepada generasi muda Bojonegoro untuk terlibat dalam kegiatan pemerintahan dan pembangunan. Mendengar, lebih dekat serta ikut merasakan apa kinerja pemerintah sekaligus bagaimana dan apa saja yang dilakukan pemerintah dalam melayani masyarakat sekaligus upaya yang dilakukan dalam upaya mewujudkan kesejahteraan bagi rakyatnya. 

Selain mendapatkan hak –hak protokoler dan pengawalan , mereka juga akan merasakan bagaimana menjadi seorang Bupati dalam sehari. 

Tak hanya Bupati dan Wakil Bupati dalam kesempatan ini juga ada empat orang pengamat yang akan melakukan tugas evalusi dan penilaian terhadap kinerja Bupati dan Wabup KYLC.