Setiap Hari,Perputaran Uang Di Pasar Dander Capai Miliaran Rupiah

Admin
14 Aug 2015
1.570 seen

Pasar Dander menjadi sentra perdagangan masyarakat sekitar. Hampir semua produk pangan dan kebutuhan pokok lainnya bisa diperoleh di pasar tersebut. Diperkirakan peredaran uang di pasar tersebut mencapai miliaran rupiah setiap harinya.

Dari pantauan bojonegorokab.go.id, sekarang pasar Dander menjadi sudah menjadi sentra perdagangan bagi pedagang kecil dan menengah. Terutama setelah disejumlah sarana prasarana dibangun oleh pemerintah melalui Disperindag Kabupaten Bojonegoro beberapa tahun silam.

"Setelah pasar ini dibangun kini banyak pedagan dari luar daerah seperti Nganjuk dan Kediri yang datang ke sini untuk menjual daganganya," ungkap Bunadi salah seorang pedagang sayur di Pasar Dander.

Sekedar diketahui, pasar Dander yang dulu hanya ramai pada hari pasaran Pahing dan Kliwon, kini hampir tiap hari bertambah ramai baik malam, pagi hingga siang hari.

Bahkan aktifitas di Pasar tersebut sudah terasa mulai dini hari sekira pukul 02.00 wib. Dipagi buta itu ribuan pedagang sudah memadati halaman pasar. Terutama para pedagang sayur keliling. "Banyak pedagang sayur diberbagai wilayah yang kulakan disini," imbuh Bunadi.

Karena setiap hari semakin ramai para pedagang berharap ada perluasan pasar. Saat ini pasar hewan yang sebelumnya berada di dalam pasar saat ini sudah dipindakan ke sebelah utara pasar Dander. (Git/Kominfo)