Jelang Idul Fitri 1443 H, Warga Bojonegoro Serbu Pasar Murah Mandiri di Pasar Wisata
Pasar Murah Mandiri menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443H yang diinisiasi Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro telah memasuki edisi terakhir. Pada Kamis (28/04/2022) digelar di Pasar Wisata, Jl. Kopral Kasan Kelurahan Banjarejo Kecamatan Bojonegoro.
Sebelumnya pasar murah yang laris manis diserbu masyarakat menjelang Idul Fitri 1443 H tersebut, dilaksanakan di MWC NU Sumberrejo (24 April), GOR Desa Sugihwaras (25 April), Tirtawana Dander (26 April), dan Lapangan Desa Malo (27 April) yang lalu.
Pasar murah digelqr atas bekerjasama dengan Pertamina, Bulog, Prima Food, Forisa Swalayan Bravo, KDS tersebut menyediakan 9 bahan pokok dan penting (LPG, minyak goreng, beras, gula, detergen, telur, dll) serta makanan, minuman dan kerajinan produk unggulan UKM Bojonegoro. Stok yang disediakan cukup memadai dengan harga di bawah harga pasar. Berbelanja di lokasi Pasar Wisata yang bersih dan bagus ini terasa nyaman. Pengunjung pun tetap tertib mengantre dan mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UM Drs. Sukaemi, M.Si menjelaskan pasar murah ini dimulai pukul 09.00 Wib s/d selesai. "Tujuan dilaksanakannya Pasar Murah Mandiri ini untuk meningkatkan ketersediaan bahan pangan di masyarakat dan daya beli masyarakat. Diharapkan banyak masyarakat terbantu oleh pasar murah ini dan bisa lebih dioptimalkan di tahun-tahun selanjutnya," tuturnya.
Dalam pasar murah mandiri ini, lanjut dia, tersedia minyak goreng curah sebanyak 6.400 kg. Karena minyak goreng yang paling dibutuhkan warga saat ini. Dinas tetap membatasi pembelian maksimal 20 kg dengan harga Rp14.000/liter atau Rp15.500/kg, dengan menyetorkan fotocopy KTP.
Pertamina juga menyediakan LPG kemasan 3 kg sebanyak 560 tabung dengan harga Rp15.000. Selain itu tersedia telur ayam Rp.21.500, paket deterjen sabun dan mie instan mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 30.000, minuman ringan mulai dari Rp.10.000 hingga Rp 20.000, serta berbagai olahan daging mulai Rp 13.000.
Salah satu konsumen dari Desa Kapas, Ibu Neneng yang membeli minyak goreng sebanyak 20 liter mengungkapkan dirinya sangat terbantu kebutuhannya. Dia memperoleh informasi adanya Pasar Murah Mandiri dari Medsos.
"Alhamdulillah cukup dengan persyaratan fotocopy KTP mendapatkan 20 liter minyak goreng curah dengan harga sangat terjangkau. Minyak goreng ini akan dibagi ke saudara-saudaranya terdekat untuk kebutuhan memasak menjelang Hari Raya Idul Fitri. Lebaran kali ini pasti akan semarak, banyak tamu dan sanak saudara yang akan bersilaturahmi," ungkapnya.[nes/NN]