Atlet Catur Bojonegoro Raih Emas di Porprov Jatim VIII, Dapat Bonus dari Pemkab Bojonegoro melalui KONI
Atlet Catur Bojonegoro Raih Emas di Porprov Jatim VIII, Dapat Bonus dari KONI
Kontingen cabang olahraga (cabor) asal Kabupaten Bojonegoro, Revita Khoirisalma dan Imam Three Double meraih emas pertama di Porprov Jatim VIII. Dua atlet tersebut kaget ketika tim dari KONI Bojonegoro mendatangi tempat pelaksanaan lomba, Sabtu (9/9/2023) dan memberikan 'uang kaget'.
Peraih medali emas di nomor catur cepat mix ini tiba-tiba dipanggil pengurus KONI yang baru tiba. Yakni Aris Yuliantono dan Totok Kuswantoro yang datang ke Hotel Ayanan tempat pertandingan catur.
"Kami mewakili KONI menyerahkan uang kaget atas raihan emas," kata Aris Yuliantono.
Dia menuturkan setiap atlet Bojonegoro yang meraih medali akan menerika uang kaget dari KONI. "Belum hilang kaget saya dapat emas, saya kaget lagi dapat bonus uang," kata Imam Three. Dia menyatakan sangat terharu atas perhatiab dari KONI secara langsung.
Hal sendana disampaikan oleh Revita Khoirisalma, pasangan Imam Three di nomor mix cabang olah raga catur. Revita menyatakan sangat senang sekali dapat emas di Porprov Jatim. "Ditambah ada uang kaget jadi lebih kaget lagi," tegasnya.
Ketua KONI Bojonegoro Sahari menyatakan, adanya bonus tersebut diharapkan bisa merangsang atlet lebih keras lagi berusaha di setiap pertandingan. Bisa menjadi motivasi bagi atlet lainnya. "Agar bisa berusaha dapat medali juga," imbuhnya.
Kontingen Bojonegoro, hingga Sabtu (9/9/2023) berhasil mengumpulkan satu medali emas dan satu medali perunggu.
Satu medali emas diperoleh dari nomor catur cepat mix dan satu medali perunggu dari pencak silat.
"Besok Minggu (10/9/2023) kami targetkan tambahan medali dari cabang olah raga angkat besi," kata Ketua Kontingen Bojonegoro untuk Porprov Jatim VIII, Tonny Ade Irawan. (ade)