Disdik Sambut Baik Wacana FDS

-
25 Aug 2016
179 dilihat

bojonegorokab.go.id - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bojonegoro menyambut baik wacana full day school (FDS) dari Menteri Pendidikan Muhadjir Effendi beberapa pekan lalu untuk SD dan SMP. Menurut Suwanto, Kasi Kurikulum Disdik Bojonegoro, pihaknya cukup tertarik dengan rencana FDS. Namun, Disdik tidak bisa memastikan sekolah di Kabupaten Bojonegoro sanggup melaksanakan semua. "Sebab, jika sekolah menerapkan FDS, maka sekolah harus menyediakan makan dan asrama," katanya. Sementara di Bojonegoro keberadaan sekolah SD/SMP yang menyediakan asrama dan makan di sekolah masih sangat terbatas. Hanya sekolah pondokan dan sekolah favorit saja. Sehingga wacana tersebut akan sulit di terapkan di Kecamatan. Karena siswa di sekolah kecamatan akan memiliki banyak kegiatan di rumah setelah pulang sekolah. "Sehingga, untuk pelaksanaan FDS di tingkat Kecamatan dapat di pastikan akan menemui kendala," ujarnya. Suwanto menambahkan, segi positifnya untuk penerapan FDS, siswa akan lebih lama di sekolah di bawah pengawasan gurunya. "Utamanya bagi orang tua mereka yang sibuk bekerja, tidak perlu khawatir karena anaknya aman berada di sekolah," imbuhnya. Namun, tidak semua sekolah bisa menerapkan FDS. Dengan beberapa alasan, Jadi saat ini sekolah yang menerapkan FDS ialah sekolah tertentu. Seperti Rintisan Sekolah Berstandart Internasional (RSBI). Dan beberapa sekolah SMA dan SMK di Kabupaten Bojonegoro sudah menerapkan full day school. (Rik/Kominfo)