Masih Banyak Penderita ISPA Di Bojonegoro

-
28 Aug 2016
206 dilihat

bojonegorokab.go.id - Penyakit ISPA (infeksi saluran pernafasan akut) masih mendomimasi sepuluh rangking teratas. Penyakit yang menyerang bagian pernafasan ini masih yang terbanyak di derita di Bojonegoro. Demikian diungkapkan Suharto, Kabid pemberdayaan kesehatan masyarakat (PKM) Dinas Kesehatan (Dinkes) Bojonegoro.

Berdasarkan data yang di himpun dari seluruh puskesmas, jumlah penderita ISPA meningkat tajam. "Penyakit ISPA memang mudah penyebarannya. Penyakit yang di sebabkan oleh virus, bakteri dan infeksi ini akan mudah menyerang tubuh kita. Oleh sebab itu kita harus menjaga pola hidup kita," katanya.

Dijelaskan, penyakit ISPA ini paling sering di derita oleh anak'anak,sebab mereka kurang memperhatikan kebersihan. "Virus ini bisa tersebar lewat udara, polusi, makanan dan minuman yang kurang sehat. Mengingat kondisi cuaca saat ini kurang baik,sehingga perlu meningkatkan kekebalan tubuh," imbuh Suharto.

Dinas kasehatan (dinkes) Bojonegoro terus mensosialisasikan pola hidup sehat. Agar terhindar dari ISPA, meski tergolong penyakit ringan namun bila di biarkan dan tidak segera di obati bisa menyebabkan sakit paru-paru.

Musim kemarau basah, kadang hujan kadang panas membuat penyebaran virus ISPA semakin mudah. Sebab kualitas udara sangat buruk, yang menjadi faktor utama. "Oleh sebab itu, di himbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu menjaga pola makan. Selain itu, harus selalu menjaga keberaihan lingkungan," pungkasnya. (Rik/Kominfo)