Petani Cabai Bojonegoro Diprediksi Panen Juni

-
01 Mar 2017
427 dilihat

bojonegorokab.go.id - Harga cabai rawit yang saat ini masih melambung tinggi di Bojonegoro diprediksi akan turun pada Juni 2017 mendatang. Karena pada bulan tersebut, para petani cabai di Bojonegoro mulai panen. Saat ini harga cabai rawit stagnan di angka Rp140.000 per kilogram dari awalnya Rp35.000 per kilogram. Kondisi ini terjadi secara nasional karena terbatasnya faktor pasokan. "Pasokan cabai oleh petani ini kan sedikit, sementara kebutuhan masyarakat sangat tinggi. Jadi ya mahal," kata Kepala Dinas Perdagangan Bojonegoro, Basuki Rabu (1/3/2017). Sedikitnya pasokan cabai dari petani dikarenakan faktor alam yakni adanya musim penghujan. Dengan adanya hujan yang turun terus menerus, membuat tanaman cabai banyak yang busuk. Selain itu juga kurangnya pencahayaan sehingga buah tidak matang sempurna. "Tidak bisa merah, mentok ya berwarna hijau," imbuhnya. Karena itu Basuki menghimbau agar masyarakat tidak terlalu bergantung pada cabai rawit. Karena masih ada jenis cabai lainnya yang juga terasa pedas.(dwi/kominfo)