Bojonegoro Siap Laksanakan UN Tingkat SMP

-
01 May 2017
2 dilihat

bojonegorokab.go.id - Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) SMP maupun MTs di Kabupaten Bojonegoro yang akan digelar, Selasa (2/5/2017) besok,  telah siap seratus persen. Baik sekolah yang menyelenggarakan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) maupun ujian nasional kertas pensil (UNKP).

Bagi sekolah yang menyelenggarakan UNBK jauh hari telah menyiapkan perangkat berupa komputer maupun laptop sebagai cadangan. Selain itu juga jaringan internet dan listrik. UNBK di Bojonegoro ini akan dilaksanakan tiga shif. 

"Kita juga sudah meminta kepada PLN untuk tidak melakukan pemadaman listrik dan telkom membantu kelancaran koneksi internet selama Ujian Nasional berlangsung. Untuk UNBK singkronisasi 100 persen beres," kata Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Bojonegoro, Puji Widodo.  

Sedangkan untuk UNKP, semua naskah soal dan lembar jawaban telah didistribusikan ke masing-masing subrayon pada Jum'at (28/4/2017) kemarin, sebelum dikirim ke masing-masing sekolah dengan pengawalan dari pihak kepolisian pada besok pagi. 

Dalam pelaksanaan pendistribusian, Polres Bojonegoro mewajibkan Polsek yang terdapat Sub Rayon untuk melaksanakan pengawalan naskah ujian. Selain melaksanakan pengawalan, Polsek juga difungsikan untuk menyimpan naskah ujian sebelum dibagikan kepada sekolah – sekolah yang melaksanakan ujian.

KasubBag BinOps Polres Bojonegoro, AKP Zeni M.Lumowa berpesan kepada anggota Polsek agar melaksanakan pengawalan sesuai dengan prosedur yang ada. Selain itu, petugas pengawalan tetap waspada terhadap hal-hal yang mencurigakan. Sehingga keamanan naskah dan kebocoran naskah tidak terjadi.

“Jangan sampai lalai, tetap waspada. Kebocoran soal merupakan bencana bagi kita semua,” pesannya.

Pada pelaksanaan UN jenjang SMP/ MTs tahun ini diikuti sebanyak 18.152 peserta dengan total lembaga sekolah melaksanakan UN tahun ini sebanyak 217 Sekolah. Rinciannya, 108 SMP, dan 109 MTs.

Dari jumlah tersebut sekolah yang melaksanakan UNBK sebanyak 63 sekolah. Sedangkan 154 sekolah menggunakan sistim UNKP karena masih keterbatasan sarana dan prasarana. 

Sekolah yang menyelenggarakan UNBK tahun ini meningkat sebanyak 62 sekolah SMP/MTS. Sedangkan tahun lalu UNBK hanya dilaksanakan di 4 sekolah yakni SMPN 1 Bojonegoro, SMPN 2 Bojonegoro, SMP Model Terpadu dan SMPN Baureno

"Kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah mendukung dan ikut mempersiapkan pelaksanaan UN ini," sambung Puji Widodo, kembali.

Dia berharap pelaksanaan UN SMP/MTs besok dapat berjalan lancar dan tak ada kendala, sehingga siswa dapat memberikan hasilnya secara maksimal.(dwi/kominfo)