Empat Desa di Bojonegoro Jadi Sasaran Program Sanitasi

-
06 May 2017
13 dilihat

bojonegorokab.go.id - Sebanyak empat desa di tiga kecamatan di Kabupaten Bojonegoro, menjadi sasaran program Peningkatan Kesehatan Masyarakat Melalui Akses Sanitasi yang dilaksanakan operator Unitisasi Lapangan Gas Jambaran - Tiung Biru (J-TB), Pertamina Eksplorasi dan Produksi Cepu (PEPC). Program ini sebagai upaya mendukung program Pemerintah Kabupaten Bojonegoro untuk menuntaskan Open Defecation Free (ODF).

Empat desa itu adalah Desa Bandungrejo Kecamatan Ngasem, Dolokgede dan Kaliombo Kecamatan Tambakrejo, dan Desa Pelem, Kecamatan Purwosari.

"Program ini akan menyentuh 206 kepala keluarga," kata  Field Relation Superintendent PT Pertamina EP Cepu (PEPC), Edy Purnomo saat sosialisasi program di balai desa setempat, 

Edy Purnomo berharap, dengan program ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berprilaku hidup bersih dan sehat.

“Sehingga derajat kesehatan masyarakat bisa meningkat," tegasnya. 

Camat Purwosari Bayudono menyambut baik program kesehatan yang dilaksanakan PEPC ini. Dengan program tersebut masyarakat penerima manfaat akan lebih mudah dalam menjaga kebersihan lingkungannya.

"Ini akan mendukung percepatan penuntasan program ODF yang menjadi salah satu indikator Gerakan Desa Sehat dan Cerdas (GDSC)," sambungnya. 

Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bojonegoro bahwa, hingga kini masyarakat yang sadar ODF masih minim, sehingga masih banyak desa yang belum menerapkan sadar ODF. Sementara pada tahun 2019 mendatang seluruh desa sudah harus 100 persen menerapkan ODF. Sebab ODF inilah dasar utama untuk menerapkan Gerakan Desa Sehat dan Cerdas (GDSC), yang telah dicanangkan oleh Pemkab Bojonegoro.(dwi/kominfo)