Perpusdes Bojonegoro Wakili Jatim Di Tingkat Nasional

-
28 Aug 2015
314 dilihat

bojonegorokab.go.id - Setelah melewati beberapa tahapan evalusi akhirnya Perpustakaan Desa (Perpusdes) Tunas Asa Desa margomulyo, Kecamatan Margomulyo, Kabupaten Bojonegoro, berhasil maju di lima besar nasional mewakili Provinsi Jawa Timur.

Untuk mencari juara di tingkat nasional, tiga juri dari pusat melakukan penilaian lapangan di Desa Margomulyo, Jum’at (28/8/2015). Rombongan lebih dulu diterima Wakil Bupati Bojonegoro, Setyo Hartono di rumah dinas Bupati.

Selanjutnya rombongan tim penilai pusat dan pendamping dari Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur melakukan penilaian lapangan. Kedatangan rombongan disambut dengan prosesi adat masyarakat samin. Tiga tim juri nasional dan Asisten III, Yayan Rohman,  juga mengendarai kuda sampai dilokasi.

Asisten III Sekretariat Pemkab Bojonegoro, Yayan Rohman dalam sambutannya menyampaikan, perpustakaan memiliki peranan penting dalam upaya meningkatkan kapasitasi sumber daya manusia mulai dari ilmu pengetahuan, budaya, informasi. Selain itu juga memberikan kontribusi dalam upaya pencapaian pembangunan.

Perpustakaan, lanjut dia, juga memiliki peranan sebagai agen perubahan di tengah masyarakat kita. Di sisi lain perpustakaan diharapkan juga menjadi fasilitator pembangunan yang bergerak dan bersinergi bersama masyarakat.

“Hal utama yang kita upayakan adalag bagaimana meningkatkan minat baca masyarakat dan generasi muda bojonegoro baik disegenap lapisan masyarakat,” tandas Yayan.

Sementara itu, Tim Penilai dari pusat, Sudirwan Hamid di hadapan warga Margomulyo menyampaikan, saat ini Bojonegoro sudah masuk lima besar nasional ketegori klaster A bersama dengan beberapa provinsi lain antara lain Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Timur dan Bangka Belitung.

“Kami harapkan perpustakaan bisa berkembang semakin maju dan memberi kontribusi luar biasa di tengah masyarakat, jangan sampai bagus saat penilaian saja namun dalam setiap hari tidak ada aktifitas,” pesan dia.

Menurut dia, Perpusatakaan akan lebih bermanfaat jika perpustakaan desa ini diakses oleh masyarakat dan dimanfaatkan kegiatan dalam upaya pertumbuhan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan keluarga.

“Harapan terbesar adalah bagaimana  perpustakaan hadir sebagai solusi bagi masyarakat,” pungkasnya.

Seusai mendengarkan paparan, tim langsung meninjau Perpusdes Tunas Asa Desa Margomulyo. Serta menyempatkan melihat beberapa kekayaan masyarakat samin serta mengunjungi sesepuh masyarakat Samin, Mbah Harjo Kardi Surorentiko.(hms1/dwi)