898 Jamaah Haji Bojonegoro Tiba

-
13 Oct 2015
39 dilihat

bojonegorokab.go.id  - Sebanyak 898 jamaah haji asal Bojonegoro yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 32 dan 33 tiba di Pendopo Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, secara tidak bersamaan, Selasa (13/10/2015).

Untuk Kloter 32 yang berjumlah 454 jamaah tiba lebih dulu pada pukul 04.00 WIB. Menyusul kemudian Kloter 33 dengan rombongan 444 jamaah datang pukul 05.15 WIB.

Menurut Kasi Penyelanggara Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bojonegoro, Wakhid Priyono, semua jamaah haji sudah pulang dijemput oleh keluarganya masing-masing.

“Ada yang dijemput dari Surabaya, namun banyak pula yang dijemput di Bojonegoro,” kata Wakhid Priyono, Selasa (13/10/2015) pagi tadi.

Sesampainya tiba di Surabaya semua jamaah haji menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Asrama Haji Sukolilo sebelum dipulangkan ke Bojonegoro. Mereka diperiksa kondisi tubuhnya untuk mengetahui dan memastikan apakah mengidap penyakit mers atau ebola atau tidak.

“Alhamdulillah semua jamaah haji asal Bojonegoro tidak ada yang mengalami kendala kesehatan. Hanya kelelahan saja,” tegas Wakhid.(dwi/kominfo)