bojonegorokab.go.id – Kodim 0813 bekerjsama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro melakukan dropping air bersih di Desa Soko, Kecamatan Temayang, Sabtu (31/10/2015).
“(Besuk) kita berangkat pukul 07.00 pagi bersama tim dari BPBD,” kata Komandan Kodim 0813 Bojonegoro, Letkol Kav Donova Pri Pamungkas saat menggelar tasyakuran telah selesainya TMMD ke 95 bersama wartawan di salah satu rumah makan di Bojonegoro, Jum’at (30/10/2015) malam.
Dipilihnya Desa Soko kerena desa ini sedang dilanda kekurangan air bersih. Desa Soko sendiri letaknya di bagian selatan Bojonegoro yang berada di tengah hutan.
“Ada 10 mobil tanki yang akan mendropping ke sana,” tegas Donova.
Diharapkan dengan bantuan air bersih ini, kebutuhan air bersih warga di sana dapat tercukupi. “Kita menyiapkan tenaga untuk membantu dropping,” pungkas Donova.(dwi/kominfo)
Kenaikan Honor RT/RW