Program GAYATRI Bojonegoro dari Dana P-APBD 2025 Mulai Didistribusikan Bertahap Kepada 5.000 KPM

M. Khoirudin
07 Nov 2025
32 dilihat

Kandang ayam GAYATRI yang sudah didistribusikan ke warga penerima di Desa Sidorejo Kecamatan Sukosewu, Kabupaten Bojonegoro/Foto: Aim

Bojonegorokab.go.id – Program ekonomi berkelanjutan melalui Gerakan Beternak Ayam Petelur Mandiri (GAYATRI) terus diperluas jangkauan penerimanya. Terbaru, Pemkab Bojonegoro mulai paket GAYATRI berupa kandang, pakan dan ayam kepada 5.000 keluarga penerima manfaat (KPM), yang dianggarkan melalui anggaran P-APBD 2025.

Kepala Bidang Peternakan, Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Bojonegoro, Fajar Dwi Nurrizki menyampaikan untuk program GAYATRI yang dianggarkan dari P-APBD 2025 direncanakan untuk 5.000 KPM. Penerima tersebar di 389 desa/Kelurahan pada 28 kecamatan di Bojonegoro. Total anggaran di P APBD 2025 untuk GAYATRI mencapai Rp 86,7 miliar.

“Untuk kandang dan pakan sudah mulai dilakukan distribusi, sedangkan untuk ayam didistribusikan mulai akir pekan ini sesuai dengan timeline,” jelasnya.

Demi kelancaran program, Disnakkan Bojonegoro juga terus melaksanakan Bimbingan Teknis untuk para KPM GAYATRI. Bimtek tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan teknis kepada calon penerima manfaat dalam mengelola dan mengembangkan budidaya ayam petelur, termasuk manajemen kandang, pemeliharaan, pemberian pakan, dan penanganan penyakit.

“Saat ini kami masih gencar melaksanakan bimtek, setiap hari kita selenggarakan di tiga lokasi, termasuk hari sabtu juga,” bebernya.

Setiap lokasi bimtek akan kondisional, bisa beberapa desa (jadi satu) mulai 5-10 desa. Dan rencananya akan dilaksanakan di 62 lokasi bimtek untuk 5.000 KPM. Sampai saat ini sudah batch ke 2 untuk 1.320 KPM, dan pekan kemarin sekitar 630 KPM. [ai/nn]