TMA Bengawan Solo Turun, 8 Kecamatan Masih Tergenangi

-
09 Feb 2016
18 dilihat

bojonegorokab.go.id –  Meski tinggi muka air (TMA) Sungai Bengawan Solo di Kabupaten Bojonegoro mulai menurun,  namun sejumlah desa di beberapa kecamatan di bantaran sungai terpanjang di pulau Jawa itu mulai tergenangi.

Sesuai data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro,  sedikitnya, 21 desa di 8 Kecamatan di Bojonegoro tergenangi. Air kiriman dari wilayah hulu tak hanya menggenangi 21 desa, namun juga areal persawahan dan jalan lingkungan. Sekira 210 Kepala Keluarga (KK) juga tergenang air.

Kepala BPBD Bojonegoro, Andik Sudjarwo menyatakan, setelah memasuki siaga 2, elevasi bengawan solo diperkirakan akan naik. TMA Bengawan Solo sampai dengan pukul 08.b00 wib pagi tadi, mencapai 14.68 mdpl di ipapan duga Bojonegoro.  Sementara di papan duga pada pukul 06.00 WIB terpantau 26.07mdpl, atau menurun jika dibandingkan pada pukul 03.00 WIB yang mencapai 26.14 mdpl.

“Meski matangkuli turun namun tetap harus waspada karena prediksi BMKG curah hujan tinggi berpotensi terjadi di Bojonegoro,” pesan Andik.

Dia mengungkapkan, sesuai data yang masuk di BPBD, sampai pagi ini dilaporkan terdapat 21 desa di 8 kecamatan tergenang dengan jumlah rumah  210 KK, 1 rumah rusak berat,  sawah (padi) 276,5 ha, pekarangan 8 ha, jalan desa 1.270 meter. (dwi/kominfo)

Berikut adalah data wilayah terdampar luapan sungai bengawan solo yakni:

Kecamatan Baureno :

Desa karangdayu : sawah (padi) 61 ha,

Desa kalisari : sawah (padi) 26 ha, jalan desa 700 m

Desa tanggungan : sawah (padi) 3 ha

Desa kadungrejo : sawah (padi) 8 ha

Desa lebaksari : sawah (padi ) 31 ha

 

Kecamatan Balen :

Desa sarirejo : sawah (padi) 50

Desa karangdowo: sawah (padi) 10 ha, jalan desa 500 m

Desa lengkong: sawah (padi) 20 ha

Desa pilanggede:  29 ha lahan kosong

Desa sekaran : sawah (padi) 10 ha, pekarangan 8 ha jalan desa 70 m

 

Kecamatan Kapas :

Desa Bogo : sawah (padi) 7,5 ha

 

Kecamatan Bojonegoro :

4 RT tergenang

 

Kecamatan Gayam :

Desa manukan : sawah (padi) 3 ha

Desa cenguklung : sawah (padi) 2 ha

 

Kecamatan Malo :

Desa tambakromo : rumah 50 kk

Desa sumberejo : rumah 50 kk

Desa kacangan : rumah 60 kk, sawah (padi) 20 ha

Desa rendeng : sawah (padi) 10 ha

 

Kecamatan Padangan :

Desa nguken : sawah (padi) 10 ha

Desa tengok : 1 rumah rusak berat, sawah (padi) 5 ha

 

Kecamatan Kasiman :

Desa tambak merak : rumah 50 kk