bojonegorokab.go.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro bersama segenap lintas sektoral mulai dari TNI, Polri, Muspika, perangkat desa dan masyarakat melakukan karya bakti membersihkan sisa lumpur akibat banjir bandang yang menerjang Dusun Sugihan, Desa Kedungsumber, Kecamatan Temayang, Rabu (10/2/016). Selain membersihkan lumpur, mereka bahu mebahu memperbaiki tanggul Kali Sugihan yang jebol akibat terjangan air.
“Semua pihak kita gandeng dan libatkan," kata Kepala BPBD Bojonegoro, Andik Sudjarwo.
Di lokasi bencana juga didirikan dapur umum untuk memenuhi kebutuhan warga yang terdampak banjir bandang. “Dapur umum ini disediakan bersama segenap komponen untuk memenuhi konsumsi warga yang turut serta dalam karya bakti ini dan juga sekaligus warga yang terdampak banjir bandang” kata Andik, menerangkan.
Akibat banjir bandang yang terjadi Selasa (09/02) sore kemarin, telah mengakibatkan 350 rumah warga tergenang hingga ketinggian 120cm dan merobohkan 5 rumah milik Lamiti (45) Rt.13/4, Gito (35) Rt.13/4, Kasman (40) Rt.13/4, Warji (50) Rt.11/3 dan Hari Subaggyo (45) Rt.11/3, beberapa hewan ternak peliharaan warga hilang terseret arus, 12 hektar lahan pertanian yang ada tanaman padi pada usia tanam terendam dengan kerugian ditaksir 207 juta.
“Diharapkan kepada seluruh warga Bojonegoro untuk mewaspadai curah hujan yang tinggi, terlebih terjadi lebih dari dua jam, karena bisa berpotensi menjadi banjir bandang,” pesan Andik.
Sementara itu, prakiraan cuaca yang dirilis Pusdalops BPBD Bojonegoro, wilayah Bojonegoro akan terjadi hujan sedang mulai Rabu (10/2/2016) mulai pukul 07.00 - Kamis (11/2/2016) pukul 07.00 WIB dengan suhu 25 - 32 derajat celsius, dan kelembapan 70-96 %, serta kecepatan angin 40 Km/Jam yang terjadi di barat laut.(dwi/kominfo)